Hukum  

Pemuda Asal Makassar Hilang usai Lompat ke Laut

Ilustrasi.

SOFIFI, NUANSA – Ari (19 tahun), seorang pria asal Makassar, Sulawesi Selatan, dikabarkan hilang usai lompat dari Dermaga PT. Semen Tonasa, Sofifi, Maluku Utara, Kamis (9/2). Korban diketahui merupakan karyawan PT Semen Tonasa di Sofifi.

Itu setelah Basarnas Ternate mendapat laporan dari salah seorang petugas KPLP Tidore Kepulauan, Riski. Di mana, sekira pukul 17.30 WIT, korban melompat ke laut dari area packing plan PT Semen Tonasa.

Usai melompat ke laut, korban sempat mengayunkan tangan, sehingga membuat warga setempat berupaya melakukan pertolongan. Namun, korban sudah tidak terlihat lagi dan sampai saat ini belum ditemukan.

“Setelah laporan diterima, Basarnas Ternate berkoordinasi dengan KPLP dan Polsek setempat. Pukul 21.05 WIT, Tim Rescue Basarnas Ternate berangkat menuju ke lokasi kejadian untuk melaksanakan operasi Sar dengan membawa perahu karet dan peralatan Sar lainnya,” jelas Kepala Basarnas Ternate, Fathur Rahman. (tan)