TOBELO, NUANSA –Polsek Tobelo turun melakukan penyelidikan di lokasi kekabaran di Desa Rawajaya, Kecamatan Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara, Jumat (3/6) sekira pukul 12.30. Hasil penyelidikan sementara menyebutkan, kebakaran itu menghanguskan sedikitnya 17 unit kamar kos dan 14 lapak pakaian.
Selain itu, ada juga 10 toko alat rumah tangga dan satu rumah ikut dilalap si jago merah. Kapolsek Tobelo, Ipda Jody Satya Pradana membenarkan bahwa tiga wanita meninggal dunia, lantaran terjebak dalam kamar saat api membesar. Tiga wanita yang meninggal itu bernama Yulesty, Ika dan Melisa.
Menurutnya, akibat dari kebakaran tersebut, kerugian ditaksir miliaran rupiah. Hingga kini pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan, termasuk untuk memastikan lebih jauh penyebab terjadinya kebakaran. “Ada juga dua mobil jenis Hilux Pickup dan Dum Truk yang terparkir di depan toko juga ikut terbakar,” jelas Kapolsek.
Sementara itu, informasi yang dihimpun Nuansa Media Grup (NMG) menyebutkan, tiga korban itu tidak bisa keluar dari jebakan api, karena tidak ada pintu darurat di kos-kosan tersebut. (fnc/rii)