Daerah  

Camat Ternate Tengah Harap Usulan di Tingkat Kelurahan Dapat Diakomodir

Camat Ternate Tengah, Yusup Djamal. (Istimewa)

TERNATE, NUANSA – Camat Ternate Tengah, Kota Ternate, Yusup Djamal, berharap usulan mulai tingkat kelurahan hingga kecamatan dapat diakomodir secara utuh oleh Pemerintah Kota Ternate melalui organisasi perangkat daerah (OPD).

Menurutnya, ini merupakan kebutuhan warga masyarakat setempat di Kecamatan Ternate Tengah yang menjadi program botton up. Selain itu, usulan melalui musrenbang kecamatan kemarin, masuk kategori skala penting dan mendesak sebanyak 207 usulan.

“Dari 207 usulan itu, dua di antaranya bidang sosial kebudayaan, dan pengembangan perekonomian masyarakat. Ini sudah mendapat persetujuan Bappelitbangda dan OPD terkait,” ujarnya, Selasa (21/3).

Karena itu, 207 usulan tersebut dibawa hari ini ke Forum Perangkat Daerah dan Musrenbang RKPD Kota Ternate 2024. Ketika Pemerintah Kota mengakomodir program atau usulan-usulan ini, maka kelurahan dn kecamatan akan melaksanakan program-program tersebut.

Yusup berkata, Forum Perangkat Daerah dan Musrenbang RKPD Kota Ternate yang dilaksanakan hari ini untuk 2024. Ini bakal diukur rencana kerja (Renja) yang menjadi skala dasar, yaitu bagaimana Pemkot dapat merekap RPJMD dari hasil dalam kegiatan ini. (udi/tan)