TERNATE, NUANSA – Pemerintah Kota Ternate melalui Dinas Perhubungan, berencana menggratiskan akses transportasi laut untuk masyarakat Pulau Batang Dua.
Kepala Dishub Kota Ternate, Mochtar Hasyim, mengatakan pihaknya tengah membuat kajian untuk fokus program di Batang Dua. Pihaknya pun berkomunikasi dengan PT Pelindo Kapal Sabuk Nusantara terkait gratisnya akses transportasi untuk warga Batang Dua.
“Tadi kita sudah koordinasi dengan PT Pelindo soal harga tiket per orang di antara 100 penumpang nanti. Ini masih dalam analisa perhitungan, agar bisa melayani 100 orang tersebut,” kata Mochtar, Selasa (30/5).
“Dalam satu bulan itu dibuat perhitungan untuk 100 orang, baik pergi Ternate maupun balik ke Batang Dua. Tujuan Pemkot menggratiskan kapal ke masyarakat Batang Dua ini untuk menjawab keluhan dan tuntutan masyarakat,” sambungnya.
Mantan Camat Ternate Utara itu menerangkan, pihaknya memudahkan jalur transportasi laut, agar hasil panen mereka mudah dibawa ke Ternate dan sebaliknya menghidupkan Pasar Soyinga Moi di Kelurahan Mayau. Selain itu, memudahkan mahasiswa dari Batang Dua yang tengah menempuh pendidikan di Ternate.
“Kami akan membuat rumah singgah tahun ini, untuk itu Pak Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman, minta buat perhitungan. Tapi kita buat ujicoba satu bulan dulu untuk transportasi gratis ini,” pungkasnya. (udi/tan)