Daerah  

Pemkot Ternate Tunggu Hasil Evaluasi APBD-P 2023 oleh Pemprov

Plt Sekkot Ternate, Abdullah Hi M Saleh. (Udi/NMG)

TERNATE, NUANSA – Pemerintah Kota Ternate masih menunggu hasil evaluasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) Tahun Anggaran 2023 oleh Pemerintah Provinsi Maluku Utara.

Plt Sekretaris Daerah Kota Ternate, Abdullah Hi M Saleh, mengatakan penetapan pengesahan APBD Perubahan tahun 2023 dilaksanakan 29 September lalu.

“Tahapan selanjutnya penyampaian RAPBD Perubahan ke provinsi untuk dilakukan evaluasinya seperti apa, agar kemudian ditindaklanjuti,” kata Abdullah kepada Nuansa Media Grup (NMG), Senin (9/10).

“Yang jelas saat ini (APBD-P) dalam proses di pemerintah provinsi, dan apabila ada program kegiatan yang diakomodir dalam perubahan, harus menunggu baru bisa dilaksanakan. Sementara hasil evaluasi sesuai dengan ketentuan itu 15 hari kerja,” sambungnya menjelaskan.

Sekadar diketahui, APBD-P Kota Ternate tahun 2023 resmi disahkan sebesar Rp1 triliun lebih (Rp1.100.703.916.712). Pengesahan APBD-P ini melalui rapat paripurna ke-9 masa persidangan ke-III tahun sidang 2023 dengan agenda Pengesahan Rancangan APBD Perubahan Tahun Anggaran 2023. (tan)