Daerah  

Kapolres Morotai Tekankan Kesiapan Hadapi Pilkada 2024

Kedatangan Kapolres baru Morotai disambut 200 personel. (Zunajar/NMG)

DARUBA, NUANSA – Kapolres baru Kabupaten Pulau Morotai, AKBP Bobby Kusuma Ardiansyah, resmi berkantor di Mapolres Morotai, Rabu (17/7). Kedatangannya disambut sekitar 200 personel.

Dalam arahannya, Bobby berharap seluruh anggota tetap bersama-sama bekerja demi keberlangsungan berjalannya operasional di Polres Morotai dengan baik, terutama dalam menghadapi agenda besar Pilkada Morotai 2024.

“Apapun itu saya tidak bisa bekerja sendiri. Saya akan meminta bantuan dukungan rekan-rekan yang nantinya ada agenda pilkada yang kita hadapi. Saat ini pelaksanaan pemilihan kepala daerah sudah dimulai,” kata Bobby.

Ia menegaskan, langkah awal yang akan dilakukannya dengan menguatkan internal Polres Morotai dalam menghadapi situasi pilkada yang tahapannya sudah dimulai.

“Kita akan menguatkan internal karena ke depannya kita akan melakukan pengamanan dan polisi harus back up sesuai dengan arahan pimpinan,” ujarnya.

Selain itu, Kabupaten Morotai sebagai salah satu daerah di Maluku Utara yang masuk kategori zona rawan konflik. Sehingga akan diajukan untuk penambahan personel Polri dalam penanganan konflik pilkada mendatang.

“Personel kita sudah rencanakan. Kemarin kami sudah melaksanakan rakor internal tingkat Polda, tentu saja kami dengan personel yang ada akan mengajukan ke Polda baik dari Brimob maupun dari Sabhara,” pungkasnya. (ula/tan)