DARUBA, NUANSA – Pj Bupati Pulau Morotai, A Burnawan, meminta maaf kepada wartawan yang melakukan tugas peliputan di lingkungan Pemkab Morotai. Bupati melalui Asisten III Setda Morotai, Kalbi Rasyid, mengungkapkan permohonan maaf atas tingkahnya yang dinilai tak kooperatif dan sering menutupi informasi publik.
Bupati memang sudah berulang kali dimintai keterangan mengenai sejumlah masalah di Morotai, namun ia seringkali menghindar dan tak ingin menjawab. Sebagaimana yang terjadi pada Kamis (18/7) lalu, saat Burnawan berkali-kali ditanyai perihal nasib tujuh calon kepala desa pemenang gugatan PTUN Ambon, namun Burnawan justru bergegas pergi meninggalkan wartawan.
“Terkait wartawan merasa digantung dan tidak bisa bertemu dengan Pj Bupati, permohonan maaf ke teman-teman media, karena seminggu ini konsentrasi Pj Bupati terhadap beberapa program yang harus dikonsolidasi dengan beberapa OPD terkait,” kata Kalbi, Minggu (21/7).
Menurut Kalbi, program yang harus diselesaikan Pj Bupati di antaranya adalah penanggulangan inflasi, stunting, pekan imunisasi nasional (PIN), kelangkaan BBM bagi nelayan, persiapan pilkada dan beberapa program lainnya.
“Sehingga dengan kesibukan yang begitu padat, Pj Bupati belum dapat meluangkan waktu bertemu dengan teman-teman media Morotai. Untuk itu, dalam waktu sehari dua ke depan, Pj Bupati akan bersilaturahmi dengan seluruh teman-teman media,” ujarnya.
Selain itu, kata Kalbi, Pj Bupati juga sibuk dengan persiapan pilkada Morotai, sehingga konsolidasi dilakukan dengan pertemuan bersama Forkopimda untuk mendapatkan masukan terkait kondisi Kamtibmas di Morotai.
“Sehingga di pertemuan selanjutnya dengan ASN, pemerintah kecamatan, pemerintah desa, seluruh stakeholder dan masyarakat, kondisi Kamtibmas yang aman dan nyaman dapat menjadi perhatian untuk tetap terjaga sampai pelaksanaan pemilukada,” kata dia.
“Mohon dukungan teman-teman media untuk menjadi mitra pemda dalam memberikan informasi kepada masyarakat yang baik agar terjaga kondisi masyarakat yang aman dan nyaman,” sambungnya mengakhiri. (ula/tan)