Daerah  

2 Pasangan Terjaring di Penginapan, Petugas Temukan Kondom di Lokasi

Pasangan bukan suami istri terciduk di sebuah kamar penginapan di Halmahera Selatan.

LABUHA, NUANSA – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Halmahera Selatan kembali mengamankan dua pasangan bukan suami di sebuah penginapan Desa Labuha, Kecamatan Bacan, Sabtu (21/9) malam.

Operasi ini merupakan bagian dari razia rutin yang dilakukan Satpol PP untuk menertibkan aktivitas ilegal yang sering dilaporkan oleh masyarakat.

Kedua pasangan yang tidak dapat menunjukkan bukti sah sebagai pasangan suami istri itu ditemukan berada di dalam kamar penginapan yang berlokasi di depan Kantor Dinas Perhubungan Halmahera Selatan.

Dari hasil pemeriksaan, kedua pasangan tersebut berinisial SA (32 tahun) WS (32 tahun), SA (34 tahun) dan DL (18 tahun). Di tempat kejadian perkara (TKP), petugas menemukan barang bukti alat kontrasepsi kondom dan sebotol body lotion yang tergeletak di atas tempat tidur.

Kepala Bidang Penegakan Perda dan Perundang-undangan Satpol PP Halsel, Irvan Zam Zam, menegaskan razia ini dilakukan sebagai respons atas laporan warga dan merupakan bagian dari komitmen pihaknya untuk menjaga ketertiban di Halsel.

“Petugas kami menemukan kedua pasangan ini di dalam kamar dan mereka tidak bisa membuktikan bahwa mereka pasangan suami istri. Ini jelas pelanggaran, dan tindakan tegas perlu diambil,” ujar Irvan.

Setelah diamankan, kedua pasangan itu langsung dibawa ke kantor Satpol PP untuk dimintai keterangan lebih lanjut, termasuk verifikasi identitas. Selain itu, mereka juga diwajibkan menandatangani surat pernyataan sebagai bentuk pertanggungjawaban atas tindakan mereka.

Menurutnya, operasi ini bertujuan untuk mencegah aktivitas yang melanggar norma sosial serta hukum yang berlaku, sekaligus memastikan bahwa penginapan dan fasilitas umum lainnya tidak digunakan untuk kegiatan yang tidak sesuai aturan.

“Kami akan terus meningkatkan pengawasan di wilayah-wilayah rawan. Kerja sama dengan pihak terkait akan terus dilakukan untuk memastikan penegakan aturan berjalan efektif, demi menjaga kenyamanan dan ketertiban masyarakat,” tutup Irvan.

Razia serupa akan terus digencarkan oleh Satpol PP Halsel sebagai upaya menjaga ketertiban umum di Kabupaten Halmahera Selatan. (iky/tan)

Exit mobile version