Daerah  

Terima Bantuan Beasiswa, Kandidat Doktor Ilmu Hukum ini Sampaikan Terima Kasih ke Pemkab Halteng

Sufrin Ridja.

WEDA, NUANSA – Bantuan beasiswa dari Pemerintah Kabupaten Halmahera Tengah di bawah kepemimpinan Bupati Ikram Malan Sangaji dan Wakil Bupati Ahlan Djumadil mendapat apresiasi tulus dari kalangan mahasiswa dan masyarakat.

Lihat saja, di era kepemimpinan Ikram-Djumadil, komitmen Pemkab terhadap pendidikan telah terbukti tak tergoyahkan. Salah satu bukti konkret dari hal ini adalah upaya mereka dalam memberikan dukungan finansial melalui program beasiswa yang telah berjalan hingga saat ini.

Program pendidikan gratis ini menyasar mulai dari TK hingga perguruan tinggi. Program ini dinilai sangat bermanfaat dan sudah dinikmati oleh mahasiswa baik di Maluku Utara atau dalam negeri maupun luar negeri.

Dengan penuh rasa hormat, Dr (cand) Sufrin Ridja selaku mahasiswa doktoral ilmu hukum Universitas Jayabaya Jakarta menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Halteng atas dedikasi dan perhatian terhadap pengembangan sektor pendidikan di daerah ini.

“Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Halmahera Tengah atas bantuan beasiswa kepada saya dan teman-teman yang berasal dari Halmahera Tengah yang melanjutkan studi di luar negeri maupun di dalam negeri,” ucap Sufrin.

Menurutnya, dalam bantuan studi ini dapat meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kabupaten Halmahera Tengah. Bagi Sufrin, pendidikan itu memberikan bekal di setiap individu dengan kemampuan untuk beradaptasi dengan perubahan dan mampu menghadapi tantangan global.

“Pemerintah Kabupaten Halmahera Tengah di bawah kepemimpinan Bapak Ikram Malan Sangaji dan Bapak Ahlan Djumadil, sebagai bupati dan wakil bupati merespons cepat dan aktualisasi kebijakan melalui program-program yang tersentuh langsung oleh masyarakat Kabupaten Halmahera Tengah. Terutama program bantuan beasiswa bagi siswa dan mahasiswa dari S1, S2 dan S3 yang direalisasi. Bagi saya, aktualisasi program ini adalah cipta masa depan generasi Halteng dan peradaban,” tandasnya. (tan)

Exit mobile version