Daerah  

Kompetensi 12 Pejabat Pemkot Ternate Siap Diuji, Penilaian Jadi Penentu Mutasi

Kepala BKPSDM Kota Ternate, Samin Marsaoly. (Udi/NMG)

TERNATE, NUANSA – Pemerintah Kota Ternate bakal menggelar uji kompetensi (ukom) bagi 12 pejabat eselon II atau jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP) di lingkungan Pemkot Ternate.

Ukom ini dalam rangka menilai kemampuan dan potensi yang dimiliki setiap pejabat dalam menduduki posisi strategis. Uji kompetensi dijadwalkan berlangsung selama dua hari terhitung mulai Kamis (27/11) hingga Jumat (28/11).

Belasan pejabat yang akan menjalani ukom tersebut di antaranya Asisten I Rukmini A Rahman, Kepala Inspektorat M Ali Gani, Kepala Dinas Pangan M Hartono, Kadis Perkimtan Tonny S Pontoh, Kadis Dukcapil Fahri Fuat, Kadis KB Rajman, Kasatpol PP Fhandy Mahmud, Kadis Perindag Nursida Dj Mahmud, Kadis Pendidikan Muhlis Djumadil, Kadis PPPA Marjorie S Amal, Kadis Kebudayaan Muslim Gani, serta Staf Ahli Wali Kota Sarif Sabatun.

Kepala BKPSDM Kota Ternate, Samin Marsaoly, mengatakan ukom ini digelar untuk mengisi sejumlah posisi JPT yang kosong serta kebutuhan rotasi dan mutasi pejabat.

“Pelaksanaan ukom berlangsung selama dua hari. Hari pertama terdiri dari penulisan makalah dan sesi wawancara pertama, sementara hari kedua dilanjutkan dengan wawancara sesi kedua,” jelas Samin, Rabu (26/11).

Tim penguji diketuai oleh Prof Saiful Deni, dengan anggota Rektor Unkhair Prof Abdullah, Nirwan MT Ali, Sekda Rizal Marsaoly dan Samin Marsaoly.

Ia menegaskan, hasil uji kompetensi tersebut akan segera dilaporkan ke Badan Kepegawaian Negara (BKN) pada pekan depan.

“Dengan begitu, hasil ukom ini dapat dieksekusi pada pertengahan Desember, sehingga pada akhir tahun, semua posisi JPT sudah terisi dan bisa langsung bekerja menjalankan program 2026,” pungkasnya. (udi/tan)