google.com, pub-1253583969328381, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Daerah  

HIMPSI Maluku Utara Gelar Workshop Pengembangan Karakter Remaja

HIMPSI Maluku Utara gelar Workshop Pengembangan Karakter Remaja.

NUANSA, TERNATE -Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) Wilayah Maluku Utara menyelenggarakan Workshop Pengembangan Karakter Remaja pada Selasa, 10 Desember 2025. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Asrama Haji dan diikuti oleh pelajar SMA serta mahasiswa dari berbagai institusi di Maluku Utara.

Workshop ini bertujuan untuk membekali remaja dengan keterampilan psikologis dasar yang penting dalam menghadapi tantangan perkembangan, baik di lingkungan sekolah, perguruan tinggi, maupun kehidupan sosial sehari-hari. Fokus utama kegiatan adalah penguatan karakter, pengelolaan diri, serta kemampuan beradaptasi di tengah berbagai tekanan akademik dan sosial.

google.com, pub-1253583969328381, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Kegiatan menghadirkan tiga pemateri yang kompeten di bidang psikologi dan pengembangan sumber daya manusia. Pemateri pertama, Setyani Alfinuha, S.Psi., M.Psi., Psikolog, menyampaikan materi mengenai self-regulation. Dalam pemaparannya, ia menjelaskan pentingnya kemampuan remaja dalam mengelola emosi, pikiran, dan perilaku secara adaptif agar mampu mengambil keputusan yang tepat serta mencapai tujuan secara positif.

Pemateri kedua, Syam Ardhy Dabi Dabi, S.Psi., M.Psi., membawakan materi bertema Perilaku Asertif. Materi ini menekankan pentingnya kemampuan remaja untuk mengekspresikan pendapat, perasaan, dan kebutuhan secara jujur serta tetap menghargai orang lain, sebagai bekal dalam membangun relasi sosial yang sehat.

Sementara itu, pemateri ketiga, Dewi O. Eka Putri, S.Psi., M.Han, menyampaikan materi mengenai Resilience dan Reaching Out. Ia mengajak peserta memahami pentingnya daya lenting dalam menghadapi kesulitan, serta keberanian untuk mencari dukungan dari lingkungan sekitar ketika menghadapi tekanan atau permasalahan.

Seluruh rangkaian kegiatan dikemas secara interaktif dan menarik melalui diskusi, studi kasus, serta aktivitas partisipatif, sehingga peserta dapat mengikuti materi dengan antusias dan tidak merasa jenuh. Para peserta tampak aktif berdiskusi dan terlibat langsung dalam setiap sesi yang disampaikan.

Melalui kegiatan ini, HIMPSI Wilayah Maluku Utara berharap dapat berkontribusi dalam pengembangan karakter remaja yang tangguh, mandiri, dan mampu berperilaku adaptif, sebagai generasi penerus yang sehat secara psikologis dan sosial. (red)

google.com, pub-1253583969328381, DIRECT, f08c47fec0942fa0
Exit mobile version