Daerah  

Tahun Ini Aset Kendaraan Dinas Bakal Dilelang Pemprov Malut

Kepala BPKAD Maluku Utara, Ahmad Purbaya. (Istimewa)

NUANSA, SOFIFI – Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Maluku Utara pada tahun 2022 ini berencana melakukan lelang kendaraan dinas yang sudah ditarik.

“Jadi tahun ini saya sudah fokus untuk mengadakan lelang kenderaan,” kata Kepala BPKAD Malut, Ahmad Purbaya kepada sejumlah wartawan, Senin (31/1).

Menurut dia, pembukaan lelang kenderaan ini agar supaya dilakukan penghapusan terhadap aset kenderaan yang ada. Karena selama ini belum dilakukan penghapusan aset, untuk itu di tahun 2022 ini semua aset akan dilakukan penghapusan dengan cara dibukanya pelelangan kenderaan.

Saat ini sedang dilakukan koordinasi dengan pihak Kanwil KPKNL bersama penilai publik. Dengan adanya penghapusan aset ini, kata Purbaya, tentu bisa memperbaiki kualitas neraca dan kemudian uang pengembalian bisa menjadi pemasukan dari pelelangan yang dibuka.

“Daripada aset-aset di Pemprov Malut umur ekonomisnya sudah tidak lagi cukup dan terus dipelihara, maka biaya pemeliharaan lebih besar apalagi yang sudah ditarik lalu simpan. Apalagi Pemprov Malut juga belum memiliki tempat penyimpanan aset-aset, untuk itu dengan adanya lelang kenderaan aset yang ditarik ini bisa menambah pemasukan ke kas daerah,” jelasnya.

“Jadi tahun ini sudah kita rencanakan untuk melakukan penghapusan aset-aset daerah yang ditarik dengan cara dilakukan pelelangan,” pungkasnya. (red)