TERNATE, NUANSA – Sebanyak 13 pelaku judi Bingo King dan Domino berhasil ditangkap personel Resmob Polsek Ternate Selatan, Kota Ternate, pada Kamis (25/8). Dari 13 pelaku ini, tujuh pelaku diringkus ketika asyik main judi di salah satu tempat di Kelurahan Mangga Dua, sedangkan enam lainnya diamankan di Kelurahan Kalumata ketika main judi Domino. Dari pelaku sebanyak itu, tujuh di antarannya perempuan. Para pelaku berinisial RU (24), AA (32), SA (35), FI (39), MS (44), NA (32), NIL (24), II (35), HA (31), HH (36), SN (33), RN (34) dan FN (26).
Kapolsek Ternate Selatan, Iptu Suherman mengatakan, untuk penangkapan terhadap 7 pelaku judi Bingo King, sejumlah barang bukti juga ikut diamankan. “Pecahan uang R .22.000 dengan rincian Rp 5000 sebanyak dua lembar dan Rp 2.000 sebanyak enam lembar,” jelasnya.
Setelah anggota Resmob Polsek Ternate selatan melakukan pengembangan, lanjut Suherman, enam pelaku judi Domino di Kelurahan Kalumata, berhasil diamankan. “Kami melakukan penangkapan terhadap 6 orang laki-laki yang sedang melakukan perjudian domino,” terangya Kapolsek.
Menurut Suherman, barang bukti berupa uang sebesar Rp.165.000 dengan beberapa pecahan juga ikut diamankan. “Uang Rp 50.000 sebanyak satu lembar, Rp 20.000 sebanyak satu lembar, Rp 10.000 sebanyak enam lembar dan uang Rp 5,000 sebanyak tujuh lembar,” tutupnya. (tox)