Daerah  

Pemilu 2024, Wali Kota Ternate Imbau ASN dan PTT Jangan Golput

Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman, saat memimpin apel gabungan.

TERNATE, NUANSA – Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman, mengimbau seluruh aparatur sipil negara (ASN) dan pegawai tidak tetap (PTT) agar menyalurkan hak pilihnya di Pemilu 2024. Hal itu ia sampaikan saat memimpin apel gabungan ASN Pemkot Ternate, di Lapangan Ngaralamo, Rabu (7/2).

Selain itu, Tauhid juga mengajak ASN dan PTT untuk berkomitmen menjaga netralitas di Pemilu 2024. Ia menuturkan ASN dan PTT harus tetap solid, sebab ukuran birokrasi yang bagus secara keseluruhan di Maluku Utara adalah Kota Ternate.

“Ini menjadi cermin untuk harus ditunjukkan, bahwa betul-betul jadi pelayanan yang baik untuk layanan masyarakat sehingga konstribusi kinerja publik melahirkan ASN yang baik,” ucapnya.

Sebagai masyarakat Kota Ternate, Tauhid berharap pemilu kali ini berjalan damai dan netralitas dengan maksud supaya hasil demokrasi berkualitas yang maju dalam rangka kesinambungan pemerintahan agar menuju perubahan dan sebagainya.

“Pada pencoblosan nanti semua datang mencoblos dan jangan golput, kalau golput kalian tidak memberikan perhatian bagi perkembangan negara. Jadi harus datang karena ini penting, apalagi Kota Ternate menjadi barometer Maluku Utara,” kata dia.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Ternate, Rizal Marsaoly, menambahkan apel gabungan ASN dan PTT adalah gerakan disiplin di lingkup Kota Ternate yang dihadiri sebanyak 5 ribu orang.

“Untuk itu, menjelang pemilu, diminta seluruh ASN tetap netral dan ikut partisipasi penuh, tidak ada golput dalam pelaksanaan coblos nanti,” tegasnya.

Selain itu, ada penyematan pakaian petugas Limnas sebanyak 1.200 orang yang difasilitasi pemerintah kota untuk diberikan seragam. Semangat ini, kata dia, Wali Kota menginginkan bersatu jauh lebih penting. Artinya ASN harus kreatif, inovatif, responsif dan integritas.

“Sehingga berbagai permasalahan Pemkot dapat diselesaikan dan pejabat yang baru dilantik menambah spirit baru. Terutama persolaan sampah harus segera menjadi bahan evaluasi, pak wali tidak tinggal diam seperti begini ketika pencapaian kinerja tak capai target akan dievaluasi pada kepala OPD,” tutupnya. (udi/tan)