Daerah  

Komunitas GAPI Sukses Peringati Isra Miraj 1445 H

Komunitas GAPI Sukses Peringati Isra Miraj 1445 H. (Istimewa)

TERNATE, NUANSA – Perjalanan Nabi Muhammad SAW dalam menjemput salat atau biasa disebut dengan peristiwa Isra Mi’raj yang jatuh pada 27 Rajab, setiap tahun biasanya diperingati oleh sebagian besar umat Islam di dunia. Demikian pula dengan Komunitas Gerakan Anak Pencinta Ilmu (GAPI) Soa Dorari Isa, Kecamatan Pulau Hiri, Kota Ternate.

Peringatan Isra Mi’raj 1445 H/2024 M yang dihadiri Camat Hiri Irwan Bakar, lurah se-Kecamatan Hiri itu berlangsung di Masjid As-Syuhada Soa Dorari Isa, Kamis (8/2) malam.

“Secara kelembagaan, saya mewakili teman-teman panitia mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan dan partisipasi masyarakat, pemerintah kelurahan serta hamba Allah,” ujar Pj Koordinator Gusti Ramli kepada Nuansa Media Grup (NMG).

Pihaknya menginginkan generasi di Pulau Hiri, khususnya di Kelurahan Tafraka dan Dorari Isa mampu melanjutkan pendidikan ke bangku perkuliahan.

Sementara itu, Lurah Dorari Isa, Ramli Ali, mengatakan semangat generasi ini yang membuat pihaknya yakin bahwa berkecimpung di dalam Komunitas GAPI adalah hal yang sangat baik.

“Awalnya saya kurang begitu tahu dengan keberadaan Komunitas GAPI ini, hanya saja mereka pernah berkoordinasi pada saya soal kegiatan-kegiatan yang akan mereka gagas, sehingga saya juga terus mendukung dan memfasilitasi mereka saat melakukan agenda-agenda baik seperti ini,” kata dia.

Senada, Camat Hiri, Irwan Bakar, menuturkan agenda yang digagas oleh Komunitas GAPI adalah agenda silaturahmi menjelang pemilu sekaligus bentuk pendidikan positif kepada generasi di Pulau Hiri

“Bagi saya kegiatan ini bukan saja memperingati Isra Mi’raj, tetapi melalui kegiatan ini masyarakat bisa bersilaturahmi dalam menyambut pemilu 2024 nanti,” ucapnya.

Menurutnya, semangat untuk selalu memperingati hari besar Islam seperti ini harus tetap dijaga dan dikembangkan segala kreativitas dan produktifasnya. Karena itu, pihaknya sangat mengapresiasi atas usaha dan kerja keras Komunitas GAPI.

“Saya mengapresiasi usaha dan kerja keras adik-adik dalam menyelenggarakan kegiatan keagamaan seperti ini, yang perlu adik-adik rawat adalah semangat dan selalu mengembangkan diri pada hal-hal produktif seperti ini,” tutupnya. (tan)